HUT JABAR KE-71 "DE SYUKRON", KAB. CIANJUR TAHUN 2016 2

HUT Jabar Ke-71

HUT Jabar Ke-71 "De Syukron", Kab. Cianjur Tahun 2016 2

Asisten I Bidang Administrasi Solihin sekaligus mewakili Gubernur Jawa Barat didampingi Sekda Kab.Cianjur meninjau stand pameran Badan Pelayanan Perizinan Terpadu Dan Penanaman Modal (BPPTPM) Kab. Cianjur pada acara Hari Ulang Tahun Provinsi Jawa Barat Ke-71 Tahun 2016, melalui Road Show “De-Syukron" yang berlangsung di Pasar Induk Pasir Hayam Kabupaten Cianjur, Sabtu (16/7/2016).

Pembukaan Road Show De-Syukron di Cianjur ditandai pemukulan "lisung" oleh Asisten Solihin dan Sekda Pemkab Cianjur. Selain itu hadir pula para pimpinan OPD dan Sekertaris Daerah Kab. Cianjur, serta ratusan guru se-Kab.Cianjur beserta masyarakat setempat.

HUT Jabar ke-71 dimeriahkan dengan adanya penyelenggaraan jalan sehat, pertunjukkan kesenian dari utusan Kab.Cianjur, Sukabumi, Depok dan Kab.Bogor. Juga dimeriahkan dengan "fashion show", pentas Band dengan bintang tamu "Silvi" KDI, Pameran pembangunan dengan peserta OPD dari Prov. Jabar dan Pemkab Cianjur. Kemudian diberikan pula santunan kepada para kaum dhu'afa.

 

Sementara menurut Panitia penyelenggara Road Show de-syukron, Kabag Humas Serda Jabar, Ade Sulkasah dalam laporannya menginformasikan, bahwa acara ini merupakan rangkaian Road Show yang telah diselenggarakan di empat BKPP Jawa Barat, yaitu di Cirebon, Subang, Cianjur dan yang terakhir akan diselenggarakan di Bandung.(/ras)

KOMENTAR

Jl. Raya Bandung KM. 03 Kabupaten Cianjur 43281
Samping Puskesmas Karangtengah Sabandar Kecamatan Karangtengah
Pelayanan Reguler Senin - Jumat (08.00 s.d 16.00 WIB) & Pelayanan Online Senin - Minggu (24 Jam)
Pelayanan Insidental Sabtu - Minggu / Libur Nasional (09:00 -13:00 WIB)
dpmptsp@cianjurkab.go.id
Helpdesk : 082130225600 (WA) Pengaduan : 081214266900
TOP