TINGKATKAN PARTISIPASI DALAM REFORMASI BIROKRASI MELALUI SP4N LAPOR!

SP4N LAPOR! adalah Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional yang dikelola secara terpadu. Melalui platform ini, masyarakat dapat menyampaikan pengaduan terkait pelayanan publik yang tidak sesuai dengan standar, secara mudah dan transparan.

Dengan SP4N LAPOR!, setiap laporan akan diproses dan ditindaklanjuti oleh instansi terkait secara tepat dan profesional. Sistem ini hadir untuk mewujudkan pemerintahan yang lebih responsif, akuntabel, dan transparan.

Jika mengalami kendala dalam proses izin/non-izin, segera laporkan melalui media pengaduan ini untuk mendapatkan tindak lanjut yang tepat dari instansi terkait.


 Kunjungi: lapor.go.id untuk menyampaikan pengaduan Anda dan ikut serta dalam pengawasan pelayanan publik.

Mari bersama mendukung terciptanya tata kelola pemerintahan yang lebih baik dan berkualitas melalui partisipasi aktif Anda!

#SP4NLAPOR #ReformasiBirokrasi #Transparansi #PelayananPublik #AspirasiMasyarakat





Jl. Raya Bandung KM. 03 Kabupaten Cianjur 43281
Samping Puskesmas Karangtengah Sabandar Kecamatan Karangtengah
Pelayanan Reguler Senin - Jumat (08.00 s.d 16.00 WIB) & Pelayanan Online Senin - Minggu (24 Jam)
Pelayanan Insidental Sabtu - Minggu / Libur Nasional (09:00 -13:00 WIB)
dpmptsp@cianjurkab.go.id
Helpdesk : 082130225600 (WA) Pengaduan : 081214266900
TOP